Film Pendek Tugas Akhir"
INFO KAMPUS Kampus Inspiratif

Film “Tugas Akhir” Karya Mahasiswa Prodi FTV Widyatama Raih Penghargaan “The Best Screenplay” dalam Festival Film Pendek Indodax 2021

BANDUNG, FTV CHANNEL WIDYATAMA.AC.ID – Halo Sahabat FTV. Sebuah kabar gembira datang dari ajang Festival Film Pendek ISSF Indodax 2021 yang digelar Kamis malam (15/12/2021) melalui siaran streaming di Youtube. Film pendek karya mahasiswa Prodi Film & Televisi FISIP Widyatama yang berjudul “Tugas Akhir” berhasil meraih penghargaan kategori “Best Screenplay” dan mendapat hadiah uang senilai 10 juta rupiah.

Pengumuman pemenang Festival Film Pendek ISSF Indodax 2021 berlangsung secara streaming dengan dewan juri terdiri atas Fajar Nugros sutradara film, Anjas Maradita konten editor profesional, aktris Ayushita, Dian Rintari wakil Indodax dan Andibachtiar Yusuf sutradara dan screen writer yang tahun ini berhasil meraih pengharagaan  Penyutradaraan Terbaik dalam  ajang Asian Academy Creative Awards (AACA) 2021 atas karyanya serial drama komedi berjudul “Star Stealer”.

Tema ISSF INDODAX 2021 “Limitless”

ISSF Indodax sendiri merupakan festival film pendek yang diselenggarakan Indodax setiap tahun, dimana tahun 2021 merupakan penyelenggaraan ketiga kalinya dengan tema “LIMITLESS” yang artinya Tanpa Batas. ISSF Indodax mengompetesikan tujuh kategori pemenang yaitu :

  1. Film Pendek Terbaik (Best Short Film) dengan hadiah uang 35 juta rupiah yang diraih film berjudul  “20-an”
  2. Sinematografi Terbaik (Best Cinematography) dengan hadiah uang 15 juta rupiah, yang diraih film berjudul “Bayang”
  3. Sutradara Terbaik (Best Director) dengnan hadiah 15 juta rupiah, yang diraih film berjudul “Hana”
  4. Iklan Terbaik (Best Commercial) dengan hadiah uang 10 juta rupiah, yang diraih film berjudul “20-an”
  5. Skenario Terbaik (Best Screenplay) dengan hadiah uang 10 juta rupiah, yang diraih film karya mahasiswa Prodi FTV berjudul “Tugas AKhir”
  6. Pemeran Terbaik (Best Role) dengan hadiah uang 5 juta rupiah, yang diraih film berjudul “20-a
  7. Penonton Terbanyak (Best View) dengan hadiah uang 5 juta rupiah, yang diraih film berjudul “Bayang”
15 Finalis ISSF INDODAX 2021 

Dengan demikian dari 15 finalis ISSF Indodax, film berjudul “20-an” meriah tiga penghargaan yaitu Best Short Film, Best Commercial dan Best Role dengan total raihan hadiah uang senilai 50 juta rupiah. Kemudian disusul film berjudul “Bayang” yang meraih dua penghargaan yaitu Best Cinematography dan Best View dengan total raihan hadiah uang senilai 20 juta rupiah, dan film berjudul Tugas Akhir dan Hana meraih masing masing meraih satu kategori penghargaan.

Adapun ke-15 finalis Festival Film Pendek ISSF Indodax 2021 berjudul Tinimbang, 20-an, Langkah-Langkah Kecil, Bayang, Tugas Akhir, Rujak Es Krim Sultan, Kiwo, Tuduh, Pesan Papa, Berbakti Kepada Alam, Menetap, Hana, Tiga Sekawan, Persepsi dan Mundut. Ke-15 finalis tersebut terpilih dan berhasil menyisihkan puluhan karya film pendek yang ikut serta dalam ISSF Indodax 2021.

Tugas Akhir sendiri merupakan film kedua karya mahasiswa Prodi FTV Widyatama yang tergabung dalam unit kegiatan FTV Channel Widyatama. Film pertama berjudul “Titik Balik” masuk sebagai Finalis Festival Film Pendek Ramadhan NET TV 2021 pada bulan Juni lalu. Raihan di ISSF Indodax 2021 merupakan prestasi pertama sejak berdirinya Prodi FTV tahun 2020 lalu. Saat memproduksi film, tim kreatif dan produksinya merupakan mahasiswa semester dua. Selamat ya. ***Redaksi FTV

Related posts

Mahasiswa Semester Satu Bikin Film ? Kenapa Tidak !

FTV CHANNEL

Promosikan Wisata Daerah, Prodi FTV FISIP Widyatama Adakan Pelatihan Konten Medsos bagi Pelajar SMA/SMK di Tanjungsari Sumedang

FTV CHANNEL

Film Mahasiswa Prodi FTV FISIP Widyatama “Tugas Akhir” Raih Film Terbaik Pilihan Kurator dalam Penghargaan Apresiasi Film Jawa Barat 2022

FTV CHANNEL